• Contact
  • Login
Upgrade
Teras Media Jambi - Navigasi Berita Jambi
  • Daerah
    • Tanjab Barat
    • Tanjab Timur
    • Sarolangun
    • Batanghari
    • Bungo
    • Kerinci
    • Merangin
    • Provinsi Jambi
    • Sungai Penuh
    • Tebo
  • Olahraga
  • Politik
No Result
View All Result
  • Daerah
    • Tanjab Barat
    • Tanjab Timur
    • Sarolangun
    • Batanghari
    • Bungo
    • Kerinci
    • Merangin
    • Provinsi Jambi
    • Sungai Penuh
    • Tebo
  • Olahraga
  • Politik
No Result
View All Result
Teras Media Jambi - Navigasi Berita Jambi
No Result
View All Result
Home Daerah Provinsi Jambi

SAH! Egil Pratama Pimpin Himsak Untuk Satu Tahun Kedepan

terasmediajambi by terasmediajambi
7 Januari 2025
in Provinsi Jambi
0
508
SHARES
1.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

TERASMEDIAJAMBI.COM, SUNGAI PENUH – Kongres ke VIII Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci (HIMSAK) sukses dilaksanakan pada Minggu (05/01/2025). Bertempat di Aula Kantor Walikota Sungai penuh, Perhelatan ini menjadi tonggak bersejarah bagi organisasi ini. Momentum ini menjadi awal baru bagi organisasi dalam mengemban visi besar untuk kemajuan Sakti Alam Kerinci. Acara yang berlangsung dengan hikmat ini dihadiri oleh ratusan mahasiswa asal Kerinci dan Sungai Penuh yang sedang menempuh pendidikan di berbagai perguruan tinggi di Jambi.

Kongres HIMSAK yang ke VIII tahun ini mengusung tema “Refleksi Menuju 1 Dekade HIMSAK: Bersatu Dalam Perbedaan Untuk HIMSAK Jaya.” ini menjadi momentum penting bagi organisasi dalam menentukan nasib dan arah perjuangan satu tahun ke depan.

Saat acara pembukaan kongres HIMSAK Habib Hidayat Selaku demisioner Pengurus menyampaikan dalam pidato nya bahwa semangat persatuan dan kebersamaan adalah hal yang paling mendasar untuk kemajuan HIMSAK kedepan.

“Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci adalah wadah yang bukan hanya mengasah kemampuan intelektual, tetapi juga tempat kita belajar arti penting dari persatuan dan kebersamaan. Selama masa kepengurusan kami, banyak rintangan yang kami hadapi. Namun, satu hal yang selalu menjadi kekuatan kami adalah kebersamaan.Kebersamaan adalah fondasi utama organisasi ini. Kita berasal dari latar belakang yang berbeda, namun dalam perbedaan itu kita menemukan kekuatan. Persatuan yang kita jaga selama ini menjadi modal utama dalam menghadapi setiap tantangan”. ujarnya

Aiman Hidayat selaku dewan terpilih dan demisioner kepengurusan sebelum nya juga menyampaikan rasa syukur bahwasanya HIMSAK mampu berdiri sampai dititik ini.

“Saya sangat bersyukur Himpunan kita ini mampu berdiri sampai dititik ini,besar sekali harapan saya kepengurusan selanjutnya mampu membawa HIMSAK ke arah yang lebih baik, tentu ketika kita berbicara kemajuan hal yang paling kita tekankan adalah semangat persatuan dan kebersamaan dan jadikan Himpunan ini menjadi rumah yang nyaman bagi kader-kader kita.” tekannya

Setelah melalui proses musyawarah yang panjang,kongres akhirnya menetapkan saudara Egil Pratama Putra sebagai Presiden Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci (HIMSAK) periode mendatang. Pemilihan ini dilakukan secara aklamasi, mencerminkan dukungan penuh dan kepercayaan besar dari seluruh peserta kongres terhadap kepemimpinan Egil.

Dalam pidato perdananya, Egil menyampaikan apresiasi mendalam kepada semua pihak yang telah berperan aktif dalam menyukseskan kongres ini dan rasa syukur sekaligus komitmen untuk membawa organisasi ini ke arah yang lebih baik dan egil juga menegaskan bahwa persatuan dan kebersamaan HIMSAK adalah langkah awal menuju perubahan yang lebih besar.

“Saya bersyukur atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Ini adalah tanggung jawab besar yang harus saya jalankan dengan penuh amanah. HIMSAK bukan hanya tentang kita sebagai individu, tetapi tentang kekuatan kolektif yang mampu membawa perubahan untuk masyarakat Kerinci dan Sungai Penuh ” ujarnya.

Egil menegaskan pentingnya kerja sama dalam organisasi untuk menghadapi berbagai tantangan. Ia juga mengajak seluruh anggota HIMSAK untuk aktif berkontribusi dan menjaga semangat persatuan di tengah perbedaan.

“Kita harus ingat bahwa HIMSAK lahir dari semangat kebersamaan. Perbedaan bukanlah penghalang, melainkan kekuatan yang harus kita rangkul. Saya berharap, setiap program kerja ke depan dapat mencerminkan semangat persatuan ini. Kami ingin memastikan HIMSAK menjadi rumah bagi semua anggota, tanpa melihat latar belakang atau perbedaan pandangan,” tambahnya.

Harapan besar kini tersemat di pundak saudara Egil Pratama Putra dan kepengurusannya. HIMSAK diharapkan mampu menjadi wadah yang menginspirasi, memberikan manfaat nyata bagi mahasiswa, serta turut andil dalam membawa Kerinci dan Sungai Penuh menuju masa depan yang gemilang. (*)

Previous Post

MAHASISWA SEBAGAI ACTUATION AGENT DALAM MEWUJUDKAN INDONESIA EMAS 2045 PADA BIDANG PENDIDIKAN

Next Post

Pertanyakan SE Penghentian Rekomendasi Layanan SKTM, Komisi IV DPRD Jambi Panggil Dinkes

terasmediajambi

terasmediajambi

Related Posts

Edi Purwanto Desak Kementerian PU Bangun Jalur Dua Mendalo, Begini Tanggapan Presiden BEM UNJA
Provinsi Jambi

Edi Purwanto Desak Kementerian PU Bangun Jalur Dua Mendalo, Begini Tanggapan Presiden BEM UNJA

by terasmediajambi
21 November 2025
Alat Bedah Jantung Diduga Kosong, Program Bedah Jantung RSUD Raden Mattaher Jambi Pembohongan Publik?
Provinsi Jambi

Alat Bedah Jantung Diduga Kosong, Program Bedah Jantung RSUD Raden Mattaher Jambi Pembohongan Publik?

by terasmediajambi
21 November 2025
Mantan Staf Beberkan Dugaan Kecurangan Sistematis oleh Eks Waka DPRD Provinsi Jambi, Begini Tanggapan BADKO HMI Jambi
Provinsi Jambi

Mantan Staf Beberkan Dugaan Kecurangan Sistematis oleh Eks Waka DPRD Provinsi Jambi, Begini Tanggapan BADKO HMI Jambi

by terasmediajambi
17 November 2025
Kabar Buruk Dunia Pendidikan: Ketika Negara Menginvasi Kampus Swasta
Provinsi Jambi

Kabar Buruk Dunia Pendidikan: Ketika Negara Menginvasi Kampus Swasta

by terasmediajambi
16 November 2025
COP30 dan Kepentingan Tersembunyi indonesia di Balik Diplomasi Iklim
Provinsi Jambi

COP30 dan Kepentingan Tersembunyi indonesia di Balik Diplomasi Iklim

by terasmediajambi
16 November 2025
Next Post

Pertanyakan SE Penghentian Rekomendasi Layanan SKTM, Komisi IV DPRD Jambi Panggil Dinkes

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Premium Content

MAHASISWA SEBAGAI ACTUATION AGENT DALAM MEWUJUDKAN INDONESIA EMAS 2045 PADA BIDANG PENDIDIKAN

27 Desember 2024
Izin Terminal Batubara PT. SAS: Cacat Tata Ruang, Negara Harus Bertindak

Izin Terminal Batubara PT. SAS: Cacat Tata Ruang, Negara Harus Bertindak

16 September 2025
Kasus SPJ Fiktif Pinto Jaya Negara Anggota DPRD Jambi Tak Kunjung Tuntas, HMI: Polda Jangan Main Mata dengan Pejabat

Kasus SPJ Fiktif Pinto Jaya Negara Anggota DPRD Jambi Tak Kunjung Tuntas, HMI: Polda Jangan Main Mata dengan Pejabat

20 Oktober 2025

Browse by Category

  • Daerah
  • DPRD Provinsi Jambi
  • Kerinci
  • Nasional
  • Provinsi Jambi
  • Sarolangun
  • Sungai Penuh
  • Tak Berkategori
  • Tanjab Barat
Teras Media Jambi – Navigasi Berita Jambi

Teras Media Jambi - Navigasi Berita Jambi

Categories

  • Daerah
  • DPRD Provinsi Jambi
  • Kerinci
  • Nasional
  • Provinsi Jambi
  • Sarolangun
  • Sungai Penuh
  • Tak Berkategori
  • Tanjab Barat

Recent Posts

  • Edi Purwanto Desak Kementerian PU Bangun Jalur Dua Mendalo, Begini Tanggapan Presiden BEM UNJA
  • Alat Bedah Jantung Diduga Kosong, Program Bedah Jantung RSUD Raden Mattaher Jambi Pembohongan Publik?
  • Mantan Staf Beberkan Dugaan Kecurangan Sistematis oleh Eks Waka DPRD Provinsi Jambi, Begini Tanggapan BADKO HMI Jambi

© 2024 terasmediajambi.com - Teras Media Jambi.

No Result
View All Result
  • Home
  • Contact Us

© 2024 terasmediajambi.com - Teras Media Jambi.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In