TERASMEDIAJAMBI.COM, JAMBI – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Faizal Riza, menyampaikan beberapa target yang diusulkan untuk sisa masa jabatan Gubernur Jambi Al Haris. Menurutnya, fokus utamanya adalah pencapaian dalam hal tingkat pengangguran dan pertumbuhan ekonomi. “Itu salah satu yang harus dicapainya,” ujarnya setelah rapat Paripurna pada Jumat (26/4/2024).
Faizal menjelaskan bahwa fokus pada pembahasan tersebut terjadi karena masa jabatan Al Haris hanya berlangsung 4 tahun, sementara RPJMD berjalan dari tahun 2021 hingga 2026. “Jadi, kita harus mencapainya dalam rentang waktu yang singkat,” tambahnya.
Proses penetapan RPJMD Provinsi Jambi, kata Faizal, membutuhkan waktu yang cukup panjang. “Tapi saat ini masih dalam tahap pembahasan. Usulan baru akan dibentuk dan kemudian dibahas. Nanti kita lihat hasil pembahasan untuk menentukan langkah selanjutnya,” ungkapnya.
Sementara itu, pansus sudah dibentuk dan dibagi tugasnya, di antaranya satu pansus akan membahas dan melaporkan hasil pembentukan RPJMD pada rapat paripurna berikutnya. “Empat pansus akan membahas LKPJ, sedangkan satu pansus akan fokus pada RPJMD Provinsi Jambi,” jelasnya.
Anggota DPRD lainnya, Elpisina, berharap bahwa di penghujung masa jabatan Legislatif dan Eksekutif, mereka dapat mengakomodir pokok-pokok pikiran yang didapat selama reses anggota dewan. “Semoga hal-hal tersebut dapat diakomodir dalam APBD Provinsi Jambi tahun 2024-2025, sesuai dengan ketersediaan anggaran. Jika anggarannya mencukupi, mengapa tidak? Namun, jika tidak mencukupi, hal tersebut akan dibahas dalam rapat Banggar,” tandasnya.